HUMAS

Rabu, 15 Juni 2016

Kasi Penmad : Kokohkan Tiga Pondasi Dalam Beribadah

Rantau-Humas, Memasuki hari ke 10 pelaksanaan takmir Ramadhan tahun 1437 H/2016 M, kuliah tujuh menit (Kultum) disampaikan Kepala Seksi (Kasi) Pendidikan Madrasah (Penmad) Kantor Kementerian Agama (Kan.kemenag) Tapin H.Eddy Khairani Z,S.Ag. M.Pd.I usai shalat Zuhur berjama’ah di aula Kankemenag Tapin, Rabu (15/06/16).
Dalam kultumnya, Eddy mengajak kepada semua jamaah yang hadir untuk meluruskan niat dalam melaksanakan ibadah serta berfikir (Tafakur), supaya ibadah mendapat nilai yang sempurna dan sesuai dengan perintah Allah SWT berdasarkan tuntunan Rasulullah SAW. “Kokohkan tiga pondasi dalam beribadah, terlebih lagi ibadah di bulan Ramadhan ini.” tegas Edyy
Dijelaskan Eddy, ketiga pondasi yang harus dikokohkan tersebut adalah Iman (Keyakinan), Islam (Agama) dan Ihsan (Kesempurnaan atau terbaik). “Dalam menunaikan ibadah di bulan Ramadhan, ke tiga pondasi itulah yang harus di kokohkan, supaya ibadah kita tidak sia-sia.” Jelas Eddy

Di akhir kultumnya, Eddy mengangkat sebuah cerita yang berkenaan dengan Ihsan, antara seorang guru yang menguji beberapa orang muridnya, “Cerita ini hanya untuk menginspirasi bagi kita semua,” tutup Eddy. (Rep : Isal/Ft : Very).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar